Selasa, 03 September 2013

INI NIH YANG MELATARBELAKANGI CORA(K)³ BERDIRI, KUBIKers ! ^.^/

Tegaskan Bahwa Dunia Butuh Menulis !
Sejarah Dunia Yang Tak Tercatat atau Tak TERTULIS di zaman ini, hanya merupakan buah bibir butuh dibuktikan keotentikan kemudian usang dimakan waktu..

tapi TULISAN, adalah contoh keotentikan dari sejarah-sejarah dan membuatnya abadi karena pernah ada orang yang mengulas, mengedit, dan mengabadikannya dengan pena.

CORAK³ atau dibaca CORAK KUBIK, adalah komunitas yang mewadahi kalian-kalian yang suka banget sama nulis.. CORA(K)³ (Coretan Anak Kreatif, Kritis dan Komprehensif) memadukan karya tulis dengan sejarah dan sosial budaya dengan tujuan menghasilkan penulis-penulis baru yang berwawasan luas tidak hanya sekedar penulisan yang kaku atau gaya bahasa umum, melainkan menulis yang penuh teknik dengan memperhatikan kualitas, pembaca, serta kemampuan penulis yang akan bertambah dari hasil karya sebelumnya.

Menulis itu selalu diartikan dengan karya yang hebat dan menghasilkan, tapi, tulisan mengenai kegiatan kita sehari-hari atau disebut DIARY itu juga merupakan karya tulis kalian atau dokumenter yang dibubuhkan dalam tulisan. Seperti Kawabata Yasunari seorang penulis terkenal di Jepang yang menerbitkan diarynya pada usia 16 tahun sehingga menjadi gerbang awal terciptanya karya-karya baru Kawabata yang menjadikannya orang Jepang pertama yang mendapatkan hadiah Nobel Sastra dan diakui di negara asing.


So, Semoga CORAK³ mampu menjadi wadah terbaik untuk para penulis-penulis baru yang akan lahir dengan karya-karya yang baru dan meregenerasi Indonesia dengan karya-karya yang berkualitas..

Oke, KUBIKers, wujudkan itu bersama-sama, jangan ada anggapan kohai senpai atau senior junior, tapi anggaplah kita sama-sama belajar menggali ilmu yang lebih baik untuk masa depan yang lebih baik pula..

~~,SALAM CORAK³, Be Creative,~~

Tidak ada komentar:

Posting Komentar